Museum Bahari menyajikan informasi terlengkap tentang kebaharian di Indonesia. Bertempat di bangunan tua peninggalan VOC, Jakarta, yang dahulu digunakan sebagi gudang rempah-rempah. Disini anda diajak menyelami arungan samodra yang luas melalui 1,800 buah koleksi yang ditampilkan, terdiri dari berbagai jenis perahu tradisional seNusantara, sarana Bantu pelayaran, model-model kapal abad 19, Folklore masyarakat nelayan, Biota laut, Visualisasi sejarah VOC di Batavia, Matra Angkatan Laut RI, rute palayaran rakyat, lukissan tokoh-tokoh kebaharian dan informasi penting tentang kemaritiman. Museum ini juga menyediakan fasilitas sebuah ruang pertemuan yang cukup representative untuk kegiatan seminar/Lokakarya, ada juga perpustakaan, Lingkungannya sangat menarik untuk pengambilan gambar, film, atau video klip maupun foto buat kenang-kenangan. Museum Bahari tempat mendapatkan pengetahuan yang lebih mendalam tentang kehidupan kelautan di Indonesia.
Alamat Museum Bahari
Jl. Pasar Ikan No.1, Jakarta Utara
Phone 021-6693406
Tidak ada komentar:
Posting Komentar